Jambi (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batanghari, Jambi, mengajak elemen mahasiswa di daerah itu untuk ikut berperan aktif menyukseskan perhelatan pemilihan umum 9 April mendatang.
"Mahasiswa diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk meningkatkan penyelenggaraan pesta demokrasi," kata Ketua KPU Batanghari Mohd Zamani, Selasa.
Mahasiswa yang akan menjadi cendikiawan, harus mampu memberi sumbangsih berharga terhadap pelaksanaan suksesi pemimpin masa depan bangsa. Oleh sebab itu, peran mahasiswa dalam membantu KPU untuk sosiaslisasi sangat diharapkan guna meningkatkan partisipasi masyarakat, katanya.
Menurut dia, posisi strategis mahasiswa menjadi alasan kuat mengapa mahasiswa harus mempunyai peran dalam pemilu. Selain dekat dengan birokrat di pemerintahan, mahasiswa juga tidak jauh dengan kehidupan rakyat, sehingga secara tidak langsung mahasiswa harus mengambil langkah cerdik dengan ikut menjaga independensi KPU.
"Mahasiswa sifatnya masih netral. Naif jika mahasiswa tidak mampu memberi gebrakan pada Pemilu 2014. Rasa peka sangat dibutuhkan, karena masyarakat sedang terlena oleh permainan politik pragmatis. Jadi untuk pemilu tahun ini, peran mahasiswa sangat dinanti-nantikan," ujar Zamani.
Ia menyatakan KPU siap menggelar sosialisasi mengenai pemilu di setiap kampus, khususnya di wilayah Kabupaten Batanghari, karena diharapkan, mahasiswa dapat menjadi penyambung lidah atau corong terkait pentingnya pemilu, terutama dalam situasi sekarang ini.
Untuk itu mahasiswa hendaknya turut menyosialisasikan tentang pemilu kepada rekan dan kerabat terdekatnya. Jika ada kegiatan maupun acara, KPU selalu siap diundang sebagai nara sumber dan pemateri, katanya lagi.
Sumber:Antara
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone