Langgar Gencatan Senjata, Israel Bunuh 63 Warga Palestina Sepanjang Hari Jum’at Kemarin

63 orang tewas dan sedikitnya 500 lainnya terluka akibat agresi militer Israel sepanjang hari Jum'at (01/08) kemarin.

Seperti dilansir surat kabar Israel dari seorang perwira tinggi menyatakan bahwa pesawat tempur Israel sedikitnya menggempur 80 sasaran di wilayah Jalur Gaza, dan mengklaim berhasil menewaskan 12 pejuang Palestina

Sementara itu jubir Departemen Kesehatan Gaza, Ashraf Qudrah, menyatakan "63 orang tewas dan lebih dari 500 lainnya terluka akibat serangan Israel hingga Jum'at malam."

Tercatat jumlah korban tewas bertambah menjadi 1.603 orang dan lebih dari 8750 lainnya terluka sepanjang agresi militer Israel ke Jalur Gaza sejak 7 Juli lalu.

Sebelumnya Israel kembali melanggar upaya gencatan senjata yang telah disetujui oleh semua kelompok Palestina dan Israel, setelah kembali melancarkan serangan darat ke wilayah Rafah, selatan Jalur Gaza.

Sumber: Eramuslim
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone
Share this article :
 
 
Support : Online Store | Indahnya Kebersamaan | Information Teknologi
Copyright © 2011. Indonesia Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger