81 Persen Nasabah Non-Muslim Puas dengan Perbankan Syariah

Berdasarkan hasil survei Islamic Bank of Britain (IBB), sebagian besar nasabah non-muslim yakin, ekonomi syariah relevan untuk seluruh agama. Bahkan 81 persen nasabah IBB, yang kebanyakan nonmuslim, merasa puas dengan produk perbankan syariah.

Survei yang dilakukan IBB bersama dengan Europe, dikutip dari Zawya, Kamis (6/2), juga melakukan survei khusus kepada 200 nasabah muslim. Dari hasil survei itu tercatat sebanyak 36 persen muslim telah menggunakan perbankan syariah dan sembilan persen di antaranya hanya menggunakan syariah. Sementara itu, sebanyak 45 persen muslim, yang saat ini tak menggunakan produk perbankan syariah, mempertimbangkan untuk menggunakan produk itu.

Managing Director IBB, Sultan Choudhury, dianggap sebagai pelopor perbankan syariah di negara itu. Sehingga sangat tepat untuk mengetahui survei pendapat masyarakat Inggris atas keuangan Islam.

Namun, satu hal yang lebih penting, survei ini lahir ketika Inggris memiliki rencana besar dalam proyek pengembangan ekonomi syariah. Salah satunya adalah rencana sukuk pemerintah yang akan keluar di 2014.

Sumber:Republika
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone
Share this article :
 
 
Support : Online Store | Indahnya Kebersamaan | Information Teknologi
Copyright © 2011. Indonesia Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger