Harga Cabai di Sampit Rp 120.000/kg

Harga cabai di Pasar Keramat Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, kini Rp120.000/kg atau naik sebesar Rp70.000/kg dari sebelumnya Rp50.000/kg.

"Kenaikan ini sudah berlangsung tiga hari, dipicu tingginya harga dari pihak agen, permintaan juga mengalami peningkatan, dan cabai petani lokal banyak yang mati kekeringan," kata seorang pedagang, Nur Janah di Sampit, Minggu.

Pemicu lain naiknya harga cabai di pasar adalah banyaknya permintaan menjelang bulan suci Ramadhan dan dampak kenaikan harga BBM bersubsidi yang mengakibatkan naiknya ongkos angkutan.

Para pedagang memperkirakan harga cabai di pasaran tidak akan berhenti sampai di situ, bahkan pada puncaknya nanti bisa mencapai Rp150.000 hingga Rp170.000/kg.

Beberapa agen pemasok cabai di Sampit sekarang juga sedang kosong atau tidak memiliki stok, karena harga cabai di Jawa juga mulai naik.

"Kalau kami pedagang mengikuti harga dari agen saja, jika harga dari agen naik maka kami juga menaikkan harganya," kata Nur Janah.

Sumber: Antara
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone
Share this article :
 
 
Support : Online Store | Indahnya Kebersamaan | Information Teknologi
Copyright © 2011. Indonesia Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger