Jokowi Penuhi Panggilan Komnas HAM

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, akhirnya memenuhi panggilan Komnas HAM. Padahal, sebelumnya, Jokowi telah diagendakan datang ke Komnas HAM pada Kamis (16/5), Namun batal karena berkas-berkas yang diperlukan belum lengkap.

Jokowi tiba di kantor Komnas HAM sekitar pukul 09.20 WIB. Ia langsung ditemui oleh Komisioner Komnas HAM Siane Indriani. Mereka kemudian langsung membahas permasalahan Waduk Pluit.

Kepada Siane, Jokowi menunjukkan gambar Waduk Pluit. Dia mengatakan, waduknya tersebut harusnya memiliki luas 80 hektare. Namun, tanah waduk seluas 20 hektare telah diduduki warga. "Warga nanti mau dipindahkan ke rusun Muara Baru, Luar batang, dan Marunda," kata Jokowi.

"Sudah siap 7.000 unit pak?" tanya Siane. Jokowi pun menjawab, "Ya belum. Baru ada 1.200, tahun ini baru akan disiapkan 7.000," jelas Jokowi.

Setelah mencocokkan beberapa data, Jokowi, Siane Indriani, dan Ketua Komnas HAM Siti Noor Laila, kemudian melakukan rapat tertutup. Hingga kini, rapat mengenai permasalahan warga Muara Baru yang tinggal di Bantaran Wadul Pluit tersebut masih berlangsung.

Sumber: Republikaonline
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone
Share this article :
 
 
Support : Online Store | Indahnya Kebersamaan | Information Teknologi
Copyright © 2011. Indonesia Hari Ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger